Babinsa Bina Warga Pola Menjaga Lingkungan

Jembrana KABARBALI – Menciptakan lingkungan yang bersih dan asri, Babinsa Desa Candikusuma Serka Dewa Koramil 1617-03/Melaya, Kodim 1617/Jembrana bersama warga binaan melaksanakan karya bakti bersihkan sampah di selokan bertempat, di Banjar Tirtakusuma, Desa Candikusuma, Kecamatan Melaya, Kabupaten Jembrana. (05/02/2024).

Kegiatan karya bakti tersebut merupakan upaya bersama dalam mewujudkan kepedulian terhadap kebersihan lingkungan di wilayah Koramil 1617-03/Melaya.

Danramil 1617-03/Melaya Kapten Inf I Ketut Widiana menjelaskan, kegiatan karya bakti yang dilaksanakan oleh Babinsa bersama warga dan perangkat keluraham tersebut, karena banyaknya sampah yang menumpuk di selokan sisi jalan lingkungan.

“Karya bakti ini juga sebagai upaya edukasi, agar warga peduli dengan kebersihan lingkungan disekitar tempat tinggalnya,” ucapnya.

Selain itu ia juga menandaskan, kerjasama yang baik antara Babinsa dan warga Kampung Kamurang yang selama ini sudah terjalin dengan baik. Sehingga kedepannya akan lebih baik lagi guna mewujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat bersatu dengan Alam untuk memberikan manfaat positif bagi warga di lingkungan binaan teritorialnya,” tuturnya.


Posted

in

by

Tags:

Comments

Tinggalkan komentar

Rancang situs seperti ini dengan WordPress.com
Mulai